WAH! Saya ketinggalan lebih kurang 3 tahun dalam membaca buku ini. Tapi seperti kata pepatah, lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali. Hehehe.... Toh walaupun telat, saya pada akhirnya bisa ikut menikmati nikmatnya semangkuk sup ayam luar biasa. Luar biasa? Iya. Sebab sup ayam yang ini memang berbeda. Rasanya segar, gurih, dan menyembuhkan gejala flu jiwa yang mungkin --sedang-- saya alami.
Sebagaimana buku serial Chicken Soup yang lainnya, buku ini pun penuh dengan motivasi dan inspirasi. Kisah-kisah yang terdapat di dalamnya mengingatkan pada kisah-kisah yang bisa jadi kita alami sendiri. Hanya saja, mungkin kita mengambil sikap yang berlainan dengan sikap yang diambil oleh para tokoh di dalam Chicken Soup. Dan kiranya, itulah yang menyebabkan para tokoh tersebut lebih enjoy daripada kita dalam menjalani kisah yang serupa.
Terlepas dari segala kekurangan yang mungkin ada, buku ini telah menyadarkan saya tentang keistimewaan menjadi seorang ibu. Betapa seorang ibu akan senantiasa dikenang oleh anak-anaknya. Dikenang karena dedikasinya yang tiada tara kepada keluarga, terutama kepada para buah hatinya.
Lebih dari sekadar sadar, buku ini pun mencabik-cabik perasaan saya. Apa boleh buat? Hati saya terasa disayat berbilah-bilah pisau pertanyaan yang bikin risau. "Dedikasi apa yang telah saya lakukan selaku seorang ibu? Keistimewaan apa yang saya punyai sehingga anak saya kelak di masa dewasanya selalu merindukan saya? Pantaskah saya dikenang sebagai ibu yang baik dan benar? Patutkah saya diingat sebagai ibu yang berdedikasi tinggi? Dan lain-lain pertanyaan menohok.
Hmm. Pada akhirnya saya akui bahwa buku ini menggedor pintu kesadaran saya untuk berinstropeksi diri. Terutama instropeksi diri selaku seorang ibu. Adapun hasil dari instropeksi diri saya adalah kesadaran bahwa saya ini sangat-sangat belum memenuhi kriteria sebagai ibu yang baik. #tepok-jidat-kuat-kuat
Eit! Hampir lupa. Ini nih spesifikasi bukunya. Berjudul Chicken Soup for Every Mom's Soul (Kisah-Kisah tentang Cinta dan Inspirasi untuk Para Ibu). Penyusunnya Jack Canfield, Mark Victor Hansen, Heather McNamara, dan Marci Shimoff. Penerbitnya GPU, Jakarta; diterbitkan pada tahun 2012.
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih atas kunjungan Anda. Mohon tinggalkan jejak agar saya bisa gantian mengunjungi blog Anda. Happy Blog Walking!