Rabu, 20 Januari 2016

DI RUMAH MAH DE



MENDADAK nemu dua potret di atas di HP. HP siapa? Ya HP-ku lah yauw. Hihihi.... Aku jadi terkenang di kala kami menengok Mah De, Mbak Dede, yang sedang diberi ujian naik kelas oleh-Nya. Yeah, sudah beberapa waktu lalu sih, di tahun 2015. Sebelum kopdar November IIDN Jogja. Wah, wah, wah. Tapi rasanya baru saja kemarin deh. Hmmm. Waktu demikian cepat melaju.

O, ya. Itulah kali pertama daku berkunjung ke rumah Mah De. Sebuah rumah yang menguarkan aroma kental kreativitas. Hmmm. Cucoook. Aku percaya pada ungkapan bahwa rumah adalah cerminan para penghuninya. Dan, aku juga percaya bahwa para penghuni rumah Mah De memang kreatif adanya. Senantiasa sibuk dalam berkarier dan berkarya. 

Mah De sendiri adalah sosok ibu sekaligus wanita karier yang handal. Seorang guru bahasa Jepang sekaligus penulis yang berbakat. Tubuh mungilnya amat gesit dan tangguh menghadapi dunia yang demikian keras pertarungannya. Subhanallah. Aku ingin seperti Mah De. Secara, tubuh kami sama-sama mungil gitu, lho. Masak beliau berani naik motor dan melahirkan dua kali. Eh, akunya kapok naik motor pasca ditabrak orang mabuk. Qiqiqiqi.... :P

Singkat kisah, aku betah di rumah Mah De. Rupanya kesan pertamaku di situ sungguh menggoda. Eh, siapa yang menggoda nih? Aku atau rumah Mah De? Entahlah. Rancu. Hahaha....

Oiyaa. Hampir lupa. Ini nih profil Mamah Dede. Hmm, hmmm, hmmm. Yang terpaksa aku colong dari foto profil fesbuknya. Maaf ya, Mah De. Sudah jadi foto profil berarti sudah go public. Artinya, sah-sah  saja dicolong. Haiisshhh.... Ini semacam logika gila :)

 
MORAL CERITA:
Jangan tiru kelakuan kami. Nengok orang sakit kok malah pada narsis di ruang tamu orang yang ditengok. Oke?
Adapun yang perlu ditiru adalah semangatku berbagi melalui tulisan ini. Ingat, apa saja bisa jadi sumber tulisan. Terlebih seorang teman yang inspiratif seperti Mah De.




4 komentar:

  1. Ada aku ig ... di situ. Haha ... foto dan gambar merupakan sarana yang tepat untuk menghidupkan gairah ODOPmu, Mbak. Kemarin aku juga lihat foto langsung ngalir ngetiknya

    BalasHapus
    Balasan
    1. ohhh maksudmu abis liat potoku sama semar itu yaa hahaha

      Hapus
  2. Pesan moralnya, kalau ada temanmu sakit ditengokin, (toyor jidat sendiri!). Miss this moment. Hidup Mahde!!!
    Keren ig semangat ODOP nya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahaha mb yosi, lha bisaku cuma nulis mbak...coba resolusiku ODOC= One Day One Cook....wuihhhh bisa2 tyerancam gagal total di detik pertama

      Hapus

Terima kasih atas kunjungan Anda. Mohon tinggalkan jejak agar saya bisa gantian mengunjungi blog Anda. Happy Blog Walking!

 

PIKIRAN POSITIF Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template